tererinspirasi dari tanggal yang unik 12/12/12, Tikam
Singh Rai, seorang orginizer membuat 'Long Laughter Show' selama 12 jam di
Press Club, India, 12 Desember 2012. Ini merupakan pertama kalinya ajang
tertawa selama 12 jam secara non stop dibuat.
Bertujuan untuk menciptakan rekor terbaru, Rai mengatakan
bahwa acara ini akan berlangsung selama 12 jam, 12 menit, 12 detik, dan akan
dimulai pukul 12 malam, pada hari Rabu (12/12/2012). Selama 12 jam, acara
tersebut juga akan dimeriahkan oleh 12 komedian asal India.
"Sebanyak 12 komedian akan memberikan lelucon,
cerita, yang tidak hanya akan membuat orang tertawa tetapi juga memberikan
pesan untuk mengikuti hukum, memelihara perdamaian dan persaudaraan, serta
memberikan kontribusi untuk pembangunan bangsa," ungkap Rai seperti
dikutip dari DNA Syndication.
Ajang tertawa selama 12 jam ini bertajuk 'Magic of 12'.
Sarvseva merupakan organisasi yang mendukung acara tersebut.
'Magic of 12' ini juga hadir dengan moto 'Tubuh yang
Sehat - Pikiran yang Sehat'. Selain bertujuan untuk memecahkan rekor terbaru,
pihak organisasi juga akan mempromosikan 12 pesan sosial selama acara
berlangsung.
0 komentar:
Posting Komentar